News Update :


Pembangkit Listrik Hydro Energy



Indonesia yang dikelilingi oleh lautan bisa mencoba mengembangkan teknologi yang serupa dengan bioWave, sebuah pembangkit listrik gelombang laut yang dikembangkan oleh satu perusahaan di Australia, agar ketersediaan energi listrik di seluruh pulau tercukupi.

BioWave ini hanya memanfaatkan energi gelombang laut dengan menyerapnya menggunakan pelampung dan mengalirkannya menuju generator untuk menghasilkan listrik dengan bantuan pompa hidrolik yang dikenal sebagai O-Drive.

Sebuah pondasi segitiga ditanam di dasar laut untuk mengikat sistem pembangkit listrik tersebut tetap berada di posisinya. Jika terjadi badai atau gelombang besar, maka pembangkit tersebut segera merunduk rata di dasar untuk menghindari kerusakan.

Saat ini prototip berkapasitas 250 kiloWatt siap beroperasi pada kedalaman 30 meter, sedangkan skala komersial berkapasitas 1 MW beroperasi pada laut yang lebih dalam, berkisar 40-45 meter. Untuk membangkitkan daya sebesar itu, masing-masing pembangkit akan menggerakkan 4 buah O-Drive.

Untuk mendapatkan energi listrik yang lebih besar, maka beberapa BioWave bisa ditempatkan di satu area laut tertentu sebagai sebuah ladang pembangkit listrik gelombang laut dengan kedalaman dan gelombang yang ideal.

Anda sedang membaca artikel tentang Pembangkit Listrik Hydro Energy dan anda bisa menemukan artikel Pembangkit Listrik Hydro Energy ini dengan url http://wawasanfadhitya.blogspot.com/2012/07/pembangkit-listrik-hydro-energy.html,anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya jika artikel Pembangkit Listrik Hydro Energy ini sangat bermanfaat bagi teman-teman anda,namun jangan lupa untuk meletakkan link Pembangkit Listrik Hydro Energy sebagai sumbernya.

Share on :
Bookmark and Share
| | 0 comments



Artikel Terkait

0 comments:

Komentar di: Pembangkit Listrik Hydro Energy

Berkomentarlah dengan sopan dan pastikan komentar anda bukan spam. Komentar spam akan dihapus.

 

Page Rank Check

Technology Blogs

© Copyright 2012.Wawasanfadhitya: Pembangkit Listrik Hydro Energy | Template by Fandi Adhitya
All Rights Reserved | Privacy Policy